Manfaat Bengkoang untuk Wajah

Manfaat bengkoang untuk wajah berjerawat dapat anda ambil secara maksimal jika anda tahu cara memakainya dengan benar. Bengkong dapat dibuat menjadi masker dalam bentuk segar dan bubuk seperti merk Mustika Ratu. Produk tersebut telah mendapat NIE BPOM.

Tahukah anda bahwa masker bengkoang dapat dipadukan dengan bahan alami lain? Anda dapat mencampurkan madu dan jeruk nipis ke dalam parutan bengkoang untuk masker. Jika anda serius ingin tahu cara membuat masker bengkoang, maka anda harus tahu alat dan bahan untuk membuatnya. Selengkapnya silakan pelajari di cara membuat masker wajah alami.

manfaat bengkoang untuk wajah

Khasiat dan Manfaat Bengkoang Untuk Wajah

Ladies, apakah Anda saat ini memiliki wajah yang kusam? Atau pun warna kulit wajah Anda tidak merata? Jangan-jangan ada bekas jerawat atau pun noda dan juga flek hitam di wajah Anda ya, ladies? Permasalahan kulit wajah yang seperti ini pasti akan sangat susah untuk diatasi, bila memang tidak dilakukan dengan penanganan serta perawatan yang tepat. Salah-salah, bukan jalan keluar dan hasil yang bagus yang bisa Anda dapatkan, akan tetapi malah hal tersebut bisa memperparah masalah kulit wajah Anda, lho.

So, apabila Anda memang memiliki berbagai macam permasalahan kulit wajah, mungkin saja saat ini Anda sedang mencari pemutih wajah yang aman dan bagus supaya bisa mengembalikan kecerahan kulit wajah Anda. Salah satu pemutih wajah yang sekarang ini banyak digunakan adalah bengkoang.

Kandungan Bengkoang Untuk Kosmetik

Memang benar sekali jika bengkoang bukan rahasia lagi sebagai bahan alami yang ampuh untuk dijadikan sebagai pemutih wajah. Tumbuhan yang memiliki nama latin Pachyrizus erosus ini mempunyai segudang kandungan yang ternyata sangat baik untuk kesehatan dan juga kecantikan kulit wajah. Bengkoang yang memiliki kandungan vitamin A, C, B1, E, rotenonm, dan juga pachyrizon. Hal ini menjadikan bengkoang jadi salah satu bahan alami pemutih kulit wajah yang paling bagus. Tak heran jika ada banyak sekali produk perawatan wajah yang menggunakan bengkoang sebagai bahan kandungan tambahan di dalamnya.

Tabel kandungan gizi bengkoang

Kandungan Zat gizi
Kadar per 100 gram
Energi (kkal)
55
Protein (g)
1.4
Lemak (g)
0.2
Karbohidrat (g)
12.8
Kalsium (mg)
15
Fosfor (mg)
18
Besi (mg)
0.6
Vitamin c (mg)
20
Vitamin B1 (mg)
0.04
Vitamin A (IU)
21
Air (g)
85.1

Rujukan: pertanian.go.id

Manfaat Masker Bengkoang Setiap Hari

Adapun manfaat bengkoang sebagai pemutih wajah adalah sebagai berikut :

Menjadikan kulit wajah lebih cerah

Salah satu manfaat bengkoang untuk wajah adalah bisa menjadikan wajah Anda tampak lebih cerah, sebab bengkoang memiliki kandungan vitamin B1 dan C yang bermanfaat untuk membantu kulit wajah yang kusam dan juga gelap jadi cerah kembali.

Mampu memperlambat penuaan dini

Siapa pun pastinya ingin memiliki kulit wajah yang bebas dari kerutan dan juga keriput, kan? Jangan sampai kerutan dan juga keriput tersebut muncul di wajah cantik Anda di saat yang tidak tepat. Bila Anda ingin menghindari hal tersebut, maka kami sarankan pakailah bengkoang sebagai salah satu bahan terbaik untuk perawatan wajah Anda, vitamin C yang ada di dalamnya dapat memberikan nutrisi yang tepat buat kulit wajah Anda, untuk bisa terhindar dari serangan radikal bebas yang merupakan salah satu penyebab dari penuaan dini.

Menghilangkan dan mencegah munculnya jerawat

Memiliki wajah berjerawat pasti akan sangat tidak mengenakkan dan bisa mengganggu penampilan cantik Anda, bukan? Wajah yang berjerawat ini pastinya juga akan membutuhkan perhatian yang ekstra supaya jerawat-jerawat tersebut tidak muncul kembali, dan saat hilang juga tidak akan meninggalkan bekar atau pun noda jerawat di wajah, yang bila tidak cepat ditangani akan berubah jadi flek hitam yang bakal sulit untuk bisa dihilangkan.

Nah, bengkoang ini bisa jadi salah satu solusinya. Meskipun bengkoang bisa bermanfaat untuk menghilangkan dan juga mencegah munculnya jerawat, namun perawatan ini juga harus dibantu dengan melakukan sejumlah perawatan khusus wajah berjerawat lainnya.

Cara Membuat Masker Bengkoang dan cara memakai masker bengkoang yang benar

Untuk bisa mendapatkan manfaat bengkoang untuk wajah, Anda bisa menjadikannya sebagai masker wajah, silakan Anda cuci bersih bengkoang dan haluskan dengan cara diparut, setelah itu taruh hasil parutan Anda ke dalam kantung kain yang bersih, kemudian peras hingga semua airnya keluar. Biarkan air bengkoang tersebut mengendap, lalu pakai endapan tersebut sebagai masker wajah. Apalikasikan endapan tersebut ke seluruh area wajah Anda, tetapi hindari area mata dan bibir. Diamkan beberapa menit hingga mengering, setelah itu bila dengan menggunakan air bersih seperti biasanya.

Video cara membuat masker bengkoang

Nah, itulah tadi beberapa manfaat bengkoang untuk wajah yang aman dan bagus yang bisa kami bagikan kepada Anda semuanya. Kiranya informasi di atas bisa bermanfaat buat Anda. Selamat mencoba dan lihatlah hasil yang diberikan oleh masker bengkoang tersebut ya, ladies. Perlu Anda ingat, untuk bisa mendapatkan hasil yang maksimal, Anda disarankan untuk melakukan perawatan dengan menggunakan bengkoang tersebut secara rutin, setidaknya 2 kali dalam 1 minggu.

4.8/5 - (27 votes)

Kosmetik Aman Untuk Ibu Hamil

Kosmetik Aman Untuk Ibu Hamil

Tinggalkan komentar